Spektrum Ilmu Pariwisata

Rp 54.000

WhatsApp

SKU: e7b24b112a44 Kategori: Tag: ,

Deskripsi

Pariwisata budaya telah berdinamika sedemikian rupa dan menimbulkan kekhawatiran apakah pariwisata budaya masih eksis di Bali? Pariwisata budaya terindikasi bergeser dan bersaing dengan jenis-jenis pariwisata lainnya. Mitos sebagai bagian dari kebudayaan, sebenarnya memiliki kekuatan besar sebagai modal budaya dalam pengembangan pariwisata budaya. Tetapi, mitos tradisional di Bali khususnya dan di Indonesia pada umumnya (bahkan di dunia) tampak belum sepenuhnya dimanfaatkan. Untuk di Bali, hampir setiap desa-desa pasti memiliki mitos lokal. Jika ini mampu dimanfaatkan akan menjadi ciri khas dan keunikan, termasuk sebagai sarana edukasi bagi para generasi milenial tentang nilai-nilai lokal.

Buku ini berupaya mempertemukan sisi akademis dan sisi praktis pariwisata dari perspektif ilmu pariwisata yang sangat multidisipliner/transdisipliner. Pendekatan yang digunakan, yaitu induktif, melahirkan beberapa konsep sebagai temuan hasil penelitian, di antaranya: tourism mythmorphosis, remitoisasi, energi sosial (paradigma buku ini adalah postmodern, tetapi tetap mengacu kepada paradigma modern dan tidak melupakan paradigma klasik). Pokok bahasan diupayakan—disertai isu dan contoh kasus mulai dari rekayasa sosial dalam pariwisata sampai peluang anggaran dana desa digunakan untuk pariwisata.

Para pembaca yang budiman, akan diupayakan memahami mitos, kebudayaan, masyarakat dan pariwisata sebagai aplikasi atau terapan dari ilmu pariwisata (terutama dimensi budaya pariwisata, dimensi sosial pariwisata, dan dimensi ekonomi pariwisata), yaitu: (1) Antropologi pariwisata; (2) Sosial pariwisata; (3) Psikologi pariwisata; (4) Sejarah pariwisata; (5) Ekonomi pariwisata; (6) Pemasaran pariwisata; (7) Politik pariwisata; (8) Hukum Pariwisata; (9) Kebijakan Pariwisata; (10) Pariwisata berbasis masyarakat; dan (11) Perencanaan pariwisata.

Buku ini dapat menjadi rujukan bagi para mahasiswa S-1, S-2, dan S-3 pariwisata. Termasuk para pemegang kebijkan, para praktisi pariwisata, dan para penggiat desa wisata yang saat ini semakin berkembang pesat.

Informasi Tambahan

Berat 300 gram

Daftar Isi

KATA pengantar v
Bab 1 MITOS DAN PARIWISATA 1
A. Pariwisata Budaya di Bali 1
B. Pandangan Ilmiah terhadap Mitos 39

bab 2 Sp ektrum Ilmiah Kebudayaan dan Masyarakat 51
A. Perspektif Keilmuan terhadap Kebudayaan dan Masyarakat 51
B. Tahap Klasik 53
C. Tahap Modern 56
D. Tahap Postmodern 59
E. Pemikiran Bourdieu terhadap Budaya, Mitos, dan Pariwisata di Bali 69

Bab 3 MITOS SEBAGAI MODAL BUDAYA PARIWISATA DI BALI 73
A. Tradisi Umum Mitos 73
B. Sekilas Mitos-Mitos di Daya Tarik Wisata 75
C. Pandangan Praktisi Pariwisata Terhadap Mitos-mitos 80
D. Pandangan Warga Masyarakat Terhadap Mitos-mitos di Bali 91

Bab 4 Keberadaan Mitos Dalam Pariwisata 101

Bab 5 MENGGALI DAN “MENGINJEKSI” MITOS DALAM PARIWISATA 119
A. Makna dan Refleksi 119
B. Prospek Mitos di Bali dalam Pengembangan Pariwisata Berbasis Masyarakat 138
C. Tawaran Strategi Perencanaan Mitos dalam Pariwisata 154
DAFTAR PUSTAKA 169
para penulis 183

Ulasan

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “Spektrum Ilmu Pariwisata”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *